Rabu, 21 Maret 2012

Puting Beliung Rusak Ratusan Rumah Penduduk di Sidrap SUL-SEL

Bencana anging puting beliung yang melanda sebelas kecamatan di kabupaten Sidenreng Rappang senin (19/03/2012) merusak ratusan rumah. Bencana ini mengakibatkan 386 rumah tinggal warga rusak yang tersebar di sebelas kecamatan yaitu, kecamatan Maritenngae, Panca Rijang, Kulo, Baranti, Watang sidenreng, Pitu Riawa, Dua Pitue, Panca Lautang, dan Kecamatan Tellu Limpoe. Rumah yang mengalami kerusakan parah yaitu 220 rumah dan 166 rumah rusak sedang dan ringan. kerusakan banyak terjadi pada bagian atap dan dinding rumah masyarakat.

Berdasarkan Assesment cepat PMI Kab. Sidrap, jumlah korban meninggal yaitu satu orang. Korban meninggal akibat tertimpa dinding dan reruntuhan bangunan rumah. Meski korban sempat dilarikan dan dirawat di rumah sakit Arifin Nu'man, namun nyawa korban tidak dapat terselamatkan. Selain itu juga terdapat seorang korban yang Mengalami Luka yang cukup serius.

Meski akses komunikasi dan jalan mudah dijangkau, namun PMI kab. Sidrap masih sedikit terkendala oleh mobil operasional. Selain itu hal yang sangat dibutuhkan korban saat ini yaitu berupa materil bangunan. Tidak ada pengungsi dalam kejadian ini namun kerugian ditaksir ratusan juta rupiah. PMI telah melakukan posko 24 jam dan bantuan dapat disalurkan melalui posko bencana PMI kab. Sidrap di Markas PMI kab. Sidrap, Jl. Ganggawa, No.36 Kel. Majjelling, Kec. Maritengngae, Kab. Sidenreng Rappang, Prov. Sulawesi Selatan, Pos 91611, Telp./Fax (0421) 90319.